Alasan Kenapa Banyak Yang Membuat Baju Custom

Baju Custom adalah salah satu inovasi fashion dimana anda dapat membuat baju anda sendiri sesuai dengan keinginan anda, baik itu dari segi desain, ukuran, warna, dan berbagai faktor lainnya dalam pakaian. 

Kebebasan berekspresi dalam membuat baju custom merupakan bagian paling menarik dari inovasi fashion yang satu ini. Di Indonesia sendiri, usaha baju custom telah hadir di berbagai kota. 

Biasanya usaha baju custom ini menyediakan layanan yang meliputi sablon, bordir dan bahkan penjahitan jaket dan kemeja yang dibuat sesuai dengan warna, ukuran dan ukuran yang sesuai dengan keinginan pelanggan. 

Sehingga dengan jasa baju custom ini anda bisa membuat ragam jenis baju custom sesuai dengan keinginan anda.

Apa anda tertarik membuat baju custom? Berikut adalah beberapa hal yang harus menjadi perhatian anda saat memesan pembuatan baju custom:
 


1.    Desain – Desain merupakan alasan utama mengapa banyak orang melakukan pemesanan baju custom, sehingga wajar saja jika desain merupakan hal utama yang perlu diperhatikan dalam melakukan pemesanan baju custom. 

Pada jasa baju custom, Anda bisa menggunakan desain sendiri atau juga mencoba desain dari penjual. Namun jika anda mahir dalam melakukan desain maka tentu saja lebih disarankan untuk mendesain sendiri sebab tentu saja anda akan merasakan kepuasan tersendiri menggunakan baju yang anda desain sendiri sesuai dengan selera pribadi anda.
 

2.    Harga – Hal berikut yang perlu diperhatikan adalah harga. Harga pembuatan baju custom biasanya  ditentukan oleh beberapa faktor seperti tingkat kualitas, tingkat kerumitan dan lain sebagainya. Hrga tentu saja berbanding lurus dengan kualitas, jadi semakin tinggi kualitasnya maka semakin tinggi pula harganya.
 

3.    Lama pengerjaan – Lama pengerjaan baju custom biasanya ditentukan oleh jenis baju dan juga jumlah baju yang anda pesan. Jika hanya membutuhkan sablon atau bordir, maka baju biasanya dapat selesai dalam waktu 3 hari hingga seminggu, namun jika baju tersebut membutuhkan penjahitan khusus seperti misalnya pembuatan baju PDH, maka pembuatan bisa memakan waktu sekitar 3 minggu.